Halo !!! Saya Kang Ismet, ini adalah blog tentang AMP HTML dan cara penerapannya

Resep Cireng Crispy + Bumbu Rujak Khas Bandung

Cireng Crispy Bumbu Rujak atau biasa disebut dengan Rujak cireng adalah salah satu jajanan khas Jawa Barat khususnya Kota Bandung. Panganan yang merupakan singkatan dari aci digoreng ini paling enak disantap bersama dengan cocolannya yakni bumbu rujak. Untuk lebih jelasnya silahkan disimak penjelasan serta langkah-langkahnya di bawah ini...


Bahan-bahan
    Cireng Crispy Bumbu Rujak atau biasa disebut dengan Rujak cireng adalah salah satu jajanan Resep Cireng Crispy + Bumbu Rujak Khas Bandung
  • 200 gram Tepung kanji/tapioka/aci
  • 200 ml Air
  • 50 gram Tepung kanji/tapioka/aci untuk mencetak
  • 2 sendok makan Santan kental/santan instan
  • 2 batang Daun bawang, iris tipis
  • 1 sendok teh Garam
  • 1/2 sendok teh Kaldu ayam/kaldu jamur bubuk

Bahan bumbu rujak:
  • 100 gr gula merah (1 blok bulat)
  • 5 bh cabe rawit (sesuai selera)
  • 3 sdm kacang tanah (sangrai)
  • 2 sdm air asam jawa (bisa diganti cuka)
  • 1/2 sdt garam atau sesuai selera

Cara membuat cireng:
  1. Siapkan air dalam panci, masukkan garam dan kaldu bubuk, didihkan. Tambahkan santan kental, aduk lalu angkat.
  2. Siapkan wadah lain, campur tepung tapioka dan daun bawang, asukkan air panas. Aduk rata hingga membentuk cairan pekat.
  3. Lumuri kedua tangan dengan tapung tapioka lalu ambil sedikit adonan cireng. Bentuk sesuai selera.
  4. Goreng dalam minyak panas hingga agak kekuningan, bolak-balik dan angkat. Sajikan Cireng goreng dengan bumbu rujak sebagai cocolan.


Cara membuat bumbu rujak:

Haluskan semua bumbu rujak, tuang air hangat secukupnya dengan kekentalan sesuai selera.
Sumber https://dapur-teh-enur.blogspot.com/